SMPIT Azkiya Sukses Meriahkan HUT RI ke 77 dengan Pagelaran Lomba untuk Siswa
21 Agustus 2022 No Comments SMPIT Azkiya Bireuen Baihaqi

BIREUEN – SMPIT TKIT Azkiya sukses meriahkan HUT RI ke 77 dengan menggelar aneka perlombaan dan permainan untuk siswa. Ragam kegiatan tersebut digelar di msekolah sejak tanggal 18 dan 19 Agustus 2022.

Kepala SMPIT Azkiya, Ratna Chairani Ulfa disela-sela pembagian hadiah, Jum’at (19/08/2022) mengatakan, memeriahkan hari kemerdekaan dan juga hari besar islam, pihaknya menggelar perlombaan untuk siswa.

“Selain sebagai memperingati hari kemerdekaan, ragam perlombaan yang kami selenggarakan juga sebagai bagian memperingati hari-hari besar islam dengan tema Hijrah Menuju Pribadi yang Merdeka,” terangnya.

Ratna merincikan, ada lompa pidato, ada lomba adzan, tahfizh, tilawatir qur’an, kaligrafi, asmaul husna, rangking 1, desain poster, main karet, balap karung, keumukup, memasak, tarik tambang dan bola sarung.

“Permainan dan lomba-lomba ini kami selenggarakan dilapangan SMPIT Azkiya selama 2 hari, 18 sampai 19 Agustus,” sebutnya.

Kepala Sekolah Penggerak juga mengucapkan terimakasih kepada panitia, ustad dan ustazah SMPIT Azkiya dan semu pihak yang telah mendukung pelaksanaan kegiatan-kegiatan ini terselenggara dengan sukses.[]

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.